You've successfully subscribed to UBM Gorontalo
Great! Next, complete checkout for full access to UBM Gorontalo
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.
Success! Your billing info is updated.
Billing info update failed.

Malam Ramah Tamah Penuh Keakraban

Humas UBM Gorontalo
Kegiatan ramah tamah ikatan alumni tahun 2022, UBM Gorontalo dan PPs Unbita Gorontalo. Selasa (15/2/2022). Yang digelar di Gedung Azizah Kota Gorontalo. (FOTO : Humas/Efendi)

Kampus.UBMG - Universitas Bina Mandiri (UBM) Gorontalo dan Program Pascasarjana (Pps) Universitas Bina Taruna (Unbita) Gorontalo, menggelar acara Ramah Tamah Ikatan Alumni tahun 2022, Selasa (15/2/2022).

Kegiatan yang digelar di Gedung Azizah Kota Gorontalo ini, dihadiri calon wisudawan dan wisudawati dua institusi tersebut.

Kegiatan rutin yang digelar menjelang pelaksanaan wisuda ini, dihadiri Walikota Gorontalo, Marten A. Taha M.Ec.Dev, Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa M.Si yang juga Ketua IKA PPs Unbita periode sebelumnya, Pembina Yayasan Bina Mandiri Gorontalo, Hj. Hasmin Modanggu, Rektor Unbita, Dr. Ellys Rachman M.Si serta para pimpinan SKPD, pimpinan perguruan tinggi se Provinsi Gorontalo, stakeholder dan mitra UBMG dan PPs Unbita Gorontalo.

Selain menjadi ajang silaturahmi antar sesama calon wisudawan, pada malam ramah tamah juga turut dirangkaikan dengan penandatanganan MoU antara UBM Gorontalo dengan beberapa institusi diantaranya, Kementerian Hukum & HAM Provinsi Gorontalo, Dinas Pendidikan Kota Gorontalo, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Bolsel, Dinas Kesehatan Bolsel, Dinas Kesehatan Gorontalo Utara.

Rektor UBM Gorontalo, Dr. Hj. Titin Dunggio M.Si, M.Kes dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin yang menyempatkan hadir pada kegiatan ramah tamah ini.

β€œMewakili institusi, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan yang sempat hadir pada kegiatan ini. Tak lupa kami pun mengapresiasi pak Walikota Gorontalo, para mitra dan stakeholder yang selalu mendukung peningkatan kualitas UBM Gorontalo,” ujarnya. (ais/rls)