You've successfully subscribed to UBM Gorontalo
Great! Next, complete checkout for full access to UBM Gorontalo
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.
Success! Your billing info is updated.
Billing info update failed.

Penarikan Mahasiswa PBK 2, Pimpinan RSUD Boliyohuto Ingin Mahasiswa UBM Magang Lebih Lama

Humas UBM Gorontalo
Penarikan mahasiswa PBK 2 di RSUD Boliyohuto, Kabupaten Gorontalo. (F.humas/efendi)

Kampus.UBMG - Program Studi Analis Kesehatan, UBM Gorontalo telah menarik kembali mahasiswa magang Praktek Belajar Klinik (PBK) 2 di beberapa RS yang ada di Provinsi Gorontalo, Kamis (11/8/2022).

Dalam proses penarikan mahasiswa di RSUD Boliyohuto, pihak RS merasa terbantu akan kehadiran para mahasiswa.

“Semoga fasilitas Lab kami dapat memenuhi Kompetensi Mahasiswa Prodi D3 Analis Kesehatan UBM Gorontalo. Meski terbilang sangat singkat karena hanya 15 hari kerja, akan tetapi ini mahasiswa yang pertama kali Magang di RS Boliyohuto, ” ungkap dr. Yulia Saga Dewi. MMRS, mewakili direktur RS.

Tak hanya itu, dr. Yulia juga berharap pemagangan PBK 2 di RS bisa terlaksana selama 1 bulan agar semua kompetensi dapat terpenuhi.

“Mulai dari Kimia Klinik, Mikrobiologi, Hematologi, Imunoserologi, dan lain-lain bisa terpenuhi sesuai dengan harapan Pengelola Program studi, ” tambahnya.

Terakhir, dr Yulia turut menyampaikan terimakasih atas kepercayaan institusi yang menempatkan mahasiswa di RSUD Boliyohuto.

“Ucapan terima kasih, juga disampaikan kepada pihak kampus yang mempercayakan RS kami sebagai rujukan dalam Mitra Pendidikan untuk Mahasiswa,” pungkasnya. (ais/rls)