Kampus.UBMG - Ketua Program Studi (Prodi) Gizi, Universitas Bina Mandiri (UBM) Gorontalo, dr. Rita Aminiwarastuti M.Gz dan Ketua Prodi Gizi, FKM, Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Dr. dr. Citrakesumasari, M.Kes., Sp. GK melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dalam bentuk Memorandum of Agreement (MoA), Kamis (15/9/2022).
Kegiatan yang digelar di Kampus Unhas ini, merupakan rangkaian dari benchmarking yang dijalani oleh mahasiswa Gizi dan Farmasi UBM Gorontalo di Kota Makassar.
Kaprodi Gizi UBM, dr. Rita menjelaskan, dalam MoA tersebut, kedua belah pihak sepakat menjalin kerja sama dalam penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Sebelumnya, Fakultas Sains, Teknologi & Ilmu Kesehatan (F-STIK) UBM Gorontalo dan Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Unhas, telah melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang menjadi dasar pelaksanaan MoA antara kedua Prodi gizi tersebut.
Kerjasama itu meliputi pendidikan dan pengajaran, penelitian dan publikasi, pengabdian kepada masyarakat, pemanfataan sumber daya manusia, dan pengembangan kelembagaan dan tata kelola.
Melalui MoA ini diharapkan dapat terealisasi beberapa program Kemdikbudristek salah satunya program merdeka belajar kampus merdeka serta juga diharapkan dapat berkolaborasi pada kegiatan dalam peningkatan prestasi dan reputasi kampus.
“Penandatanganan turut disaksikan oleh Dekan FKM, Prof. Sukri Palutturi, SKM MKes MSc PhD, Ketua Gugus Penjamin Mutu (GPM), Prof dr Hasanuddin Ishak, MSc, PhD dan Wadek Bidang Kemitraan, Prof. Anwar Mallongi, SKM.,MSc., Ph.D, ” tutur dr. Rita. (ais/rls)
Join the newsletter to receive the latest updates in your inbox.