You've successfully subscribed to UBM Gorontalo
Great! Next, complete checkout for full access to UBM Gorontalo
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.
Success! Your billing info is updated.
Billing info update failed.

Rombongan YBMG Tuntaskan Ibadah Umroh, Rektor & Ketua Yayasan Doakan Civitas Akademika dari Tanah Suci

Humas UBM Gorontalo
Rombongan jemaah umroh dari Yayasan Bina Mandiri Gorontalo saat berada tepat di depan Ka’Bah.

Kampus.UBMG - Rombongan jemaah umroh dari Yayasan Bina Mandiri Gorontalo (YBMG) saat ini tengah berada di Mekkah dan telah menjalankan ibadah umroh. Hal ini terlihat dari postingan Rektor Universitas Bina Mandiri (UBM) Gorontalo, Dr. Hj. Titin Dunggio M.Si, M.Kes melalui grup telegram.

Dalam keterangannya, Rektor Titin Dunggio bersama dengan para rombongan baru saja selesai menjalankan ibadah umroh, dengan melakukan tawwaf yakni mengelilingi ka’bah dilanjutkan dengan Sa’i dari Bukti Safa ke Bukit Marwah yang merupakan ritual ibadah haji dan umrah.

“Alhamdulillah kami baru saja selesai melaksanakan puncak ibadah umroh. Dari depan ka’bah ini kami mendoakan, insya Allah bapak dan ibu diberikan kesempatan untuk bisa berkunjung melihat langsung ka’bah. Menjalankan ibadah umroh,” ungkapnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Kepala Badan Penjaminan Mutu (BPM) Dr. Ikram Muhammad M.Si yang turut serta dalam ibadah umroh ini.

“Insya Allah ini menjadi berkah bagi seluruh civitas akademika dalam mencapai visi unggul, profesional dan mengglobal. Pengembangan kampus tidak hanya dari sisi kognitif, psikomotorik tetapi membangun budaya, memiliki khazanah keislaman, ibadah yang baik,” pungkasnya. (ais/rls)