You've successfully subscribed to UBM Gorontalo
Great! Next, complete checkout for full access to UBM Gorontalo
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.
Success! Your billing info is updated.
Billing info update failed.

Utusan Pemkab Bonebol Temui Ketua YMBG, Bahas Pembukaan Prodi Pariwisata

Dendy Sahidu
Pakar Ekowisata Nasional, Muhammad Nurdin Razak (kemeja putih) saat menyambangi Yayasan Bina Mandiri Gorontalo dalam rangka menindaklanjuti usulan Pemkab Bone Bolango terkait pembukaan Prodi Pariwisata dengan konsentrasi ekowisata. (F. Humas/Mulki)

KAMPUS UBMG - Usulan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango terkait pembukaan program studi pariwisata rupanya diseriusi betul oleh Yayasan Bina Mandiri Gorontalo (YMBG).

Buktinya, Ketua YMBG Dr Ir H Azis Rachman MM merespon positif sekaligus siap menindaklanjutinya saat pertemuan dengan tim ahli utusan Pemkab Bone Bolango, Muhammad Nurdin Razak, Senin (11/1/2021).

Saat itu, Nurdin yang juga merupakan seorang pakar ekowisata Nasional ini mengusulkan prodi di bidang Ilmu Pariwisata tersebut berkonsentrasi pada ekowisata.

β€œPembukaan prodi ini sebagai penunjang eksistensi daerah, pengembangan SDM dan penyedia lapangan kerja serta bertujuan untuk pemeliharaan aset wisata Nasional,” sebut Nurdin.

Terpisah, Ketua YMBG Dr Ir H Azis Rachman MM menyebut pihaknya akan berupaya segera menindaklanjuti usulan dari Pemkab Bone Bolango tersebut.

β€œAkan ditindaklanjuti di tingkat yayasan dengan melakukan analisis pembukaan prodi baru,” kata Azis yang didampingi Ketua BPH YBMG William Indra S Mooduto SE MSA Ak.CA, Rektor Universitas Bina Mandiri (UBM) Gorontalo Dr Hj Titin Dunggio MSi MKes, Direktur PPs STIA Bina Taruna Gorontalo, Prof Dr Arifin Tahir MSi beserta jajaran pimpinan fakultas.

Sebelumnya, pembukaan prodi Pariwisata di UBM Gorontalo tersebut diusulkan Sekretaris Daerah Bone Bolango, Ishak Ntoma saat kunjungan Rektor UBM Gorontalo Dr Hj Titin Dunggio MSi MKes, baru baru ini. Saat itu, Rektor UBM Gorontalo menyampaikan rencana pengembangan kampus dan pembukaan SMK Kesehatan.(adv/rls/ais)