Kampus UBMG – Ketua Yayasan Bina Mandiri Gorontalo (YBMG), Dr. Ir. H. Azis Rachman MM menyerahkan mandat, serta menyaksikan proses pemilihan dan pembentukan Asosiasi Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (ABPTSI) Provinsi Sulawesi Utara periode 2021-2026, Kamis (10/6/2021).
Kehadiran Ketua Azis Rachman ini mewakili Ketua Umum (Ketum) ABPTSI Pusat.
“Ketua YBMG juga selaku Staf Ahli Kelembagaan LLDIKTI XVI mewakili Ketua Umum ABPTSI PUSAT turut menyaksikan Proses Pemilihan dan Pembentukan ABPTSI Sulut yang secara aklamasi menetapkan Bapak Drs. Teddy Manueke, MM sebagai Ketua ABPTSI Sulut periode 2021-2026,” tulis Azis Rachman usai pelaksanaan kegiatan.
Tak hanya itu, kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Sulut, Dr. Debby Rende dan Ketua APPERTI Sulut, Apriano Saerang, ST, MT, yang juga menjabat sebagai Ketua Yayasan Universitas Trinita Manado serta para Ketua Yayasan dan Rektor diwilayah Kota Manado dan Kota Bitung.
“Kami ucapkan selamat bekerja kepada ketua yang telah terpilih. Mari bersinergi meningkatkan kualitas pendidikan perguruan tinggi,” tutup Azis Rachman yang juga Teknokrat itu.
Sementara itu, Kepala LLDIKTI XVI, Prof. Dr. Mahludin Baruadi, MP berharap, semoga dengan hadirnya ABPTSI Gorontalo dan Sulut serta APTISI dan APPERTI di 3 wilayah, akan menjadi mitra dalam memperkuat peran LLDIKTI XVI dalam rangka pembinaan, pengawasan dan pengendalian terutama dalam membangun hubungan soliditas dan harmonisasi yang baik antara Yayasan dengan PTS.
“Sehingga program peningkatan mutu PTS kedepan akan semakin baik,” pungkasnya. (Dikutip dari Hulondalo.id, ais/rls)
Join the newsletter to receive the latest updates in your inbox.