UNIVERSITAS BINA MANDIRI GORONTALO

Dorong Potensi Talenta Digital Lulusan PTS, LLDIKTI XVI Gelar Dialog Bersama Kepala BPSDM Kemenkominfo di UBM Gorontalo

Penulis : Humas 17 Desember 2024, Kategori: Berita

Kampus UBM Gorontalo - Dalam rangka mengembangkan talenta dan startup digital di Indonesia, diperlukan kolaborasi antara pemerintah dengan berbagai pihak, termasuk Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang memiliki peran penting dalam menyiapkan sumber daya manusia yang menguasai skill talenta digital. Hal ini mendorong Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) XVI, menyelenggarakan Dialog dengan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Komunikasi dan Informatika Kementerian Kominfo, Dr. Eng. Hary Budiarto M.Kom., IPM.

Dalam dialog tersebut Dr. Eng. Hary Budiarto M.Kom., IPM menyampaikan berbagai program pemerintah dalam menyiapkan talenta digital, khususnya yang dapat dimanfaatkan oleh perguruan tinggi swasta seperti program Talent Scouting Academy dan Fresh Graduate Academy. “Serta berbagai platform digital yang sangat membantu kesiapan lulusan dan alumni PTS untuk memudahkan dalam memperoleh informasi serta meningkatkan skill dalam bidang talenta digital,” jelas Dr. Eng. Hary. 

Ketua Yayasan Bina Mandiri Gorontalo, Dr. Ir. H. Azis Rachman MM, IPM, ASEAN Eng, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, di Aztin Convention Center Kampus UBM Gorontalo, Kamis (3/10), yang dihadiri oleh seluruh Pimpinan PTS dan wakil pimpinan yang menangani urusan kemahasiswaan dan alumni serta koordinator MBKM di perguruan tinggi masing-masing. Pada akhir kegiatan Diskusi Talent Digital tersebut dilaksanakan penandatangan MoU antara Kepala LLDIKTI XVI Munawir Sadjali Razak dengan Kepala Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Pelatihan (BPSDMP) Kominfo Manado Arsyad, S.Kom, M.Ikom.

“Salah satu komitmen bersama untuk segera mengfolowup kerjasama lebih operasional untuk kebutuhan PTS di wilayah LLDIKTI XVI Gorontalo, Sulut dan Sulteng, baik yang hadir secara luring dan peserta dari PTS Sulut dan Sulteng mengikuti kegiatan secara daring," tutup Dr. Azis. 

Kembali