UNIVERSITAS BINA MANDIRI GORONTALO

Civitas UBM Gorontalo Berikan Takjil dan Gotong Royong Bersihkan Sisa Lumpur Korban Banjir

Penulis : Humas 10 April 2025, Kategori: MBKM

Kampus UBM Gorontalo - Perwakilan dosen dan mahasiswa Universitas Bina Mandiri (UBM) Gorontalo menggelar aksi gotong royong untuk membersihkan wilayah yang terdampak banjir di Kota Gorontalo. Kamis, (20/3/2025). Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap warga yang terkena dampak serta upaya memulihkan lingkungan pasca bencana.

Dalam Aksi tanggap sosial ini, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan MBKM, Ns. Andriyanto Dai, M.Kep didampingi Kaprodi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), Arpin, M.Kes bersama Kaprodi Bisnis Digital, serta para dosen dan staf farmasi hingga seluruh perwakilan mahasiswa UBM bekerja sama dengan warga setempat untuk membersihkan puing-puing, mengangkat lumpur, dan menata kembali lingkungan yang terdampak. Dengan adanya aksi sosial gotong royong ini, diharapkan proses pemulihan pasca banjir dapat berjalan lebih cepat. 

"Semangat kepedulian sosial dan kebersamaan yang telah ditunjukkan menjadi cerminan nyata bahwa dengan persatuan, segala tantangan dapat dihadapi bersama, dan UBM hadir ditengah tengah masyarakat yang mengalami musibah bencana banjir," ungkap Arpin.

Sementara Warek III, Andriyanto Dai mengajak seluruh civitas akademika dan masyarakat untuk terus menumbuhkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial. Dirinya juga berharap agar bantuan yang telah diberikan, dapat meringankan beban para korban dan memberikan manfaat yang nyata bagi mereka yang membutuhkan.

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi. Semoga kebaikan ini menjadi inspirasi bagi banyak orang dan membawa manfaat bagi sesama," tutup Warek III.

Kembali